Daftar Isi
Topical authority merupakan sebuah acuan dalam menentukan apakah sebuah website memiliki kredibilitas untuk mengangkat topik tertentu dengan kata kunci yang relevan. Website yang mempunyai topical authority tinggi bisa dengan mudah muncul pada Search Engine Results Page (SERP) teratas.
Itulah sebabnya mengapa Anda perlu melakukan serangkaian strategi agar website Anda mendapatkan otoritas terhadap topik yang sesuai. Inilah pembahasan Meson Digital Agency tentang topical authority sampai implementasinya.
Apa itu Topical Authority?
Sederhananya, topical authority adalah konsep yang mengukur seberapa andal (expert) website yang Anda kelola mengenai topik tertentu, misalkan tentang industri bangunan, olahraga, fashion, sampai ilmu pengetahuan sosial.
Contohnya, Anda merupakan supplier biji plastik untuk keperluan manufaktur dan mesin-mesinnya. Tentu tidak akan lengkap jika Anda hanya membuat satu artikel seputar “suplemen probiotik”.
Satu topik seperti ini belum mampu untuk membantu sistem algoritma memahami spesialisasi website Anda. Sebab, artikel tersebut belum mencakup tentang niche yang Anda incar secara keseluruhan.
Untuk membangun topical authority, Anda perlu membuat konten yang mencakup semua aspek tentang produk atau layanan Anda.
Tambahkan ulasan lain yang merupakan turunan topik “suplemen probiotik”, seperti “suplemen probiotik dewasa”, “suplemen probiotik anak”, “contoh suplemen probiotik”, dan lain-lain.
Bisa dikatakan bahwa website dengan topical authority yang tinggi dinilai oleh search engine mampu menyediakan sumber informasi terpercaya dan memiliki keahlian di bidang yang spesifik.
Mengapa Topical Authority Penting dalam Implementasi SEO?
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, semakin tinggi topical authority website Anda, maka semakin besar peluang website untuk muncul di page satu pada hasil pencarian search engine.
Google memiliki kemampuan semantik untuk mempelajari isi konten secara mendalam. Itu artinya, sistem mampu mengklasifikasikan artikel sebagai sumber yang relevan untuk kata kunci dari suatu topik spesifik.
Jika Anda memiliki banyak konten tentang suatu topik tertentu, internal linking yang akan terbentuk juga lebih terstruktur dan relevan. Google pun juga dapat lebih mudah untuk menemukan konten website Anda dan akhirnya menilai jika website mempunyai otoritas untuk membahas topik spesifik.
Bahkan, laman website Anda pun dapat digunakan sebagai backlink dari banyak konten lain secara natural karena dinilai sebagai sumber terpercaya.
Cara Kerja Topical Authority
Jauh sebelum ada pembaharuan, Google menggunakan sistem algoritma yang masih sangat sederhana. Parameter yang digunakan oleh Google untuk menentukan apakah konten bisa menempati peringkat atas hanya berdasarkan keyword pada website dan backlink.
Parameter tersebut tidak sepenuhnya baik untuk konten, karena berpotensi menimbulkan pengulangan keyword secara berlebihan (keyword stuffing) pada artikel. Jenis konten seperti ini tidak begitu nyaman dibaca oleh audiens.
Untungnya, setelah update Google Hummingbird pada 2013 lalu, sistem algoritma Google mampu memahami konten hingga level semantik. Perubahan ini mengubah perkembangan search result untuk menampilkan informasi apa yang dibutuhkan oleh user.
Penggunaan keyword yang relevan tentu masih sama pentingnya. Hanya saja kini Google bisa memahami isi konten walau tidak mengandung kata kunci yang sama persis dengan topik terkait.
Alhasil, selama konten masih membahas topik yang erat kaitannya dengan pencarian dari user, Google tetap dapat menampilkan konten di Search Engine Result Page (SERP).
Dapat dikatakan topical authority bukanlah hal yang benar-benar baru meski baru saja diluncurkan pada 2023 tahun ini. Dari sinilah pentingnya riset keyword yang mendalam serta memahami dengan benar search intent dari keyword yang akan digunakan.
Tips Penerapan Topical Authority
Untuk mengoptimalisasi dan membuat website Anda dinilai kompeten serta relevan dalam mengulas sebuah konten oleh search engine, ada beberapa yang perlu Anda lakukan:
1. Riset Keyword
Agar bisa dikenali sebagai website dengan topical authority yang baik, maka hal pertama yang perlu dilakukan adalah melakukan riset kata kunci sesuai topik bisnis Anda
Misalkan, bisnis Anda bergerak di bidang edutech dengan segmentasi anak SMA dan SMP, maka topik yang Anda perlu angkat harus terkait dan erat dengan bimbingan belajar serta mata pelajaran sesuai audiens. Contoh keyword adalah “bimbel online”.
2. Buat Topic Cluster
Jika sudah memilih topik secara spesifik, berikutnya Anda perlu menentukan topic cluster. Beberapa topic cluster tersebut merupakan “pecahan” dari topik utama yang sudah Anda pilih sebelumnya.
Mengambil dari contoh di atas, topic cluster yang bisa Anda gunakan adalah “tips belajar” dan “bedah soal”. Kedua topic cluster ini masih berhubungan dengan bisnis edutech yang mengincar segmen siswa SMP dan SMA.
Contoh format konten yang bisa dibuat sebagai topic cluster adalah:
- Guide: Panduan Soal Matematika untuk Kelas 7 SMP
- How To: 7 Cara Mudah Belajar Lebih Fokus dan Giat
- What Is: Apa Itu Ekonomi Makro? Simak Penjelasannya Berikut Ini!
3. Tulis Konten Secara Autentik
Jika Anda sudah melakukan beberapa hal di atas, barulah Anda Anda dapat menulis konten berdasarkan topik dan keyword yang ditentukan. Tulis konten sesuai konsep SEO friendly, tetapi ingatlah bahwa audiens utama Anda adalah manusia.
Google sekarang juga mengutamakan konten yang user friendly serta mudah dibaca. Konsep E-E-A-T (expertise, experience, authoritativeness, dan trustworthiness) bisa dijadikan landasan dalam penulisan konten Anda.
Hindari penggunaan keyword secara berlebihan dan gunakan gaya bahasa yang selaras dengan audiens.
4. Terapkan Link Building
Setiap konten perlu memiliki linking antar artikel, baik on page maupun off page. Link building yang diterapkan wajib relevan dengan topik terkait.
Misalkan pada on page, hubungkanlah artikel lain yang berkaitan erat dengan artikel yang sedang Anda ulas.
Khusus untuk off page, Anda bisa menghubungkan artikel dengan jurnal atau penelitian sumber data dan informasi yang digunakan serta kutipan dari expert atau narasumber yang ahli di bidangnya.
Meson Digital Agency telah berpengalaman dalam mengembangkan strategi terbaik untuk berbagai perusahaan dari banyak industri.
Lewat jasa SEO, tim expert kami siap menyediakan solusi terbaik atas kebutuhan Anda. Hubungi kami dan konsultasikan kebutuhan Anda bersama Meson Digital Agency!